Program Studi Magister


Program Studi Manajemen Ekowisata dan Jasa Lingkungan (PS-MEJ) merupakan salah satu Program Studi yang menyelenggarakan Program Magister Sains dalam bidang Ilmu Ekowisata dan Jasa Lingkungan yang mempelajari, mengembangkan ilmu dan teknologi yang berkaitan dengan Ekowisata dan Jasa Lingkungan. PS-MEJ mempunyai kekhasan sebagai PS yang pertama dalam pengembangan keilmuan ekowisata dan jasa lingkungan. Hal ini berbeda dengan PS lain yang penekanannya lebih pada pelayanan wisata dan perjalanan. Atas dasar kondisi tersebut PS-MEJ dirancang untuk menghasilkan lulusan dengan kompetensi memiliki kemampuan menganalisis, mensintensis, serta mengaplikasikan berbagai prinsip yang diperlukan dalam melaksanakan manajemen ekowisata dan jasa lingkungan melalui: 1) Penguasaan yang baik tentang berbagai aspek permintaan dan suplay dari setiap bentuk ekowisata dan jasa lingkungan; 2) Penguasaan yang baik tentang berbagai aspek, lingkup dan metoda perencanaan ekowisata dan jasa lingkungan pada skala tapak dan destinasi. 3) Penguasaan yang baik dalam manajemen ekowisata dan jasa lingkungan termasuk dalam manajemen dampak dan resiko penyelenggaraan ekowisata dan jasa lingkungan, serta analisa kebijakan terkait.

Visi

Visi PS-MEJ menjadi Program Studi S2 yang bertaraf Internasional dan menjadi trendsetter dalam pengembangan IPTEK dengan kompetensi utama di bidang Ekowisata dan Jasa Lingkungan

Misi

(1) Menumbuhkembangkan program pendidikan di bidang ekowisata dan jasa lingkungan yang sesuai dengan kebutuhan kekinian dan mendatang dengan bermartabat; (2) Menumbuhkembangkan program penelitian di bidang ekowisata dan jasa lingkungan dengan penerapan IPTEKS yang bertaraf internasional secara professional; (3) Mengembangkan kerjasama dengan berbagai pihak dalam bidang ekowisata dan jasa lingkungan secara berkualitas dan berkelanjutan

No Mata Kuliah SKS Prasyarat Semester Kategori Mata Kuliah
Kode Nama

1. Mampu menjadi tenaga ahli penilai kawasanatau wilayah untuk pemanfaatan ekowisata dan jasa lingkungan yang sesuai dengan prinsip dan pilar ekowisata, melalui proses analisis potensi sumberdaya dan pemilihan metode yang sesuai, didukung dengan kemampuan di bidang komunikasi, manajemen dan teknologi 2. Menguasai teori dan pengetahuan ekowisata dan jasa lingkungan serta aplikasinya melalui pendekatan inter atau multidisiplin keilmuan dengan didasarkan pada inti keilmuan leisure science, recreation, ecotourism, planning, dan konservasi 3. Mampu merencanakan, mengelola riset dalam bidang ekowisata dan jasa lingkungan yang bermanfaat bagi masyarakat atau pengembangan keilmuan serta mendapat pengakuan nasional maupun internasional dalam bentuk publikasi saintifik pada jurnal atau pameran ilmiah 4. Mampu melakukan evaluasi dan supervisi terhadap pencapaian hasil pekerjaan di bidang ekowisata dan jasa lingkungan yang menjadi tanggung jawabnya baik sebagai anggota dan/atau pimpinan dalam kelompok kerja

berdasarkan Keputusan Rektor IPB nomor: 027/K13/PP/2007 jo. Nomor: 071/13/PP/2007 telah ditetapkan program studi (mayor) pada program Pendidikan Pascasarjana IPB dan berdasarkan Salinan Keputusan Rektor IPB nomor: 235/IT3/DT/2012 dalam beberapa tahun terakhir IPB telah mengembangkan program studi (mayor) pascasarjana yang baru baik untuk program magister (S2) maupun program doktor (S3), dan membentuk departemen baru atau mengubah nama departemen dengan mandat "Pengembangan keilmuan dan mayor yang ditawarkan (program studi) untuk program pascasarjana (S2/S3) yang baru.